Kamis, 11 Agustus 2011

Sekilas Pandang Jaminan Kesehatan

       Jaminan Kesehatan merupakan salah satu program pemerintah yang ditujukan untuk memberikan jaminan kesehatan kepada terutama kalangan yang kurang mampu. Jaminan Kesehatan dikembangkan menjadi beberapa skema, yaitu : pengembangan pemeliharaan kesehatan keluarga miskin atau disingkat menjadi JPK-Gakin, pengembangan jaminan kesehatan sebagai bagian dari sistem jaminan sosial kesehatan, kemudian ada lagi pengembangan jaminan kesehatan sektor informal yang dibagi menjadi dana sehat dan dana sosial masyarakat. ada yang baru pada tahun 2011 ini, yaitu pengembangan jaminan kesehatan menjadi jaminan persalinan.

Sabtu, 06 Agustus 2011

Filariasis

         Hai semuanya.. udah sering dengerlah yang namanya penyakit kaki gajah. atau jangan-jangan pernah liat penderita kaki gajah?. kaki gajah itu nama lain dari penyakit filariasis. penyakit ini digolongkan penyakit yang menular. penyakit ini disebabkan oleh cacing filaria. cara penularannya lewat berbagai jenis nyamuk. yang seremnya nih, kalau ga diobati secara tepat penyakit ini bisa menyebabkan cacat menetap pada penderita. :(
        Di Indonesia penyakit Kaki Gajah tersebar luas hampir di Seluruh propinsi. Berdasarkan laporan dari hasil survei pada tahun 2000 yang lalu tercatat sebanyak 1553 desa di 647 Puskesmas tersebar di 231 Kabupaten 26 Propinsi sebagai lokasi yang endemis, dengan jumlah kasus kronis 6233 orang. Hasil survai laboratorium, melalui pemeriksaan darah jari, rata-rata Mikrofilaria rate (Mf rate) 3,1 %, berarti sekitar 6 juta orang sudah terinfeksi cacing filaria dan sekitar 100 juta orang mempunyai resiko tinggi untuk ketularan karena nyamuk penularnya tersebar luas. cara penularan, seseorang bisa terkena penyakit ini jika ada nyamuk yang mengandung larva infektif atau stadium tiga dari cacing filaria mengisap darah orang ini. jadi yah... langkah preventif paling mudahnya jangan sampai terkena gigitan nyamuk ini (atau nyamuk apapun, biar ga bentol :D). cara pencegahan diri dari nyamuk bisa lewat pemakaian kelambu, lotion anti nyamuk, menjaga lingkungan tetap bersih dan bebas sarang nyamuk. Demikian sekilas info :)

Jumat, 05 Agustus 2011

Selamat Datang

Assalamualaikum..

Akhirnya jadi juga blok perdana ini, disini saya akan memposting beberapa materi kuliah kesehatan masyarakat yang saya dapat ketika kuliah. untuk informasi atau referensi kalian, btw saya kuliah di UIN Syahid Jakarta. namun, sepertinya terlalu kaku juga kalau isinya tentang kesehatan semua, ^-^, jadi yah.. mungkin ada beberapa informasi lain yang menurut saya menarik akan saya posting disini. oia, buat materi kuliah kesehatan masyarakat bisa diliat di pojok kanan bawah. gratis kok, hehe. terkahir.. selamat membaca. :)